Cara Membersihkan Muka dan Jerawat Secara Alami


Cara Membersihkan Muka dan Jerawat Secara Alami - Salah satu syarat utama untuk mendapatkan wajah yang cantik plus kulit yang sehat adalah dengan rajin membersihkan muka.


Sumber: richfeelproducts.com

Meski ini merupakan hal yang simpel dan sangat mendasar, namun membersihkan wajah terutama setelah anda beraktifitas seharian dan menggunakan make up adalah hal yang super penting yang tidak boleh dilewatkan.

Sayangnya meski membersihkan muka adalah hal yang super simpel dan tidak membutuhkan waktu lama untuk dilakukan, nyatanya banyak wanita yang mengabaikan hal ini. Bahkan banyak dari mereka yang membersihkan wajah dengan asal-asalan atau yang lebih parah banyak yang memilih untuk langsung tidur tanpa membersihkan muka terlebih dahulu.

Padahal setelah seharian beraktifitas, debu, kotoran, polusi pasti menempel di kulit kita termasuk wajah. Hal ini diperparah dengan berbagai jenis make up yang menempel selama berjam-jam di kulit wajah. Jika tidak dibersihkan, maka semua kotoran dan make up ini akan menyumbat pori-pori dan menimbulkan masalah kulit seperti jerawat, komedo dan berbagai masalah lain. Anda tidak ingin itu terjadi kan di muka anda? Jika iya, yuk mulai sekarang budayakan untuk membersihkan muka, terutama sebelum tidur. Dan seperti yang dilansir oleh clearandclear.co.id, berikut ini Cara Membersihkan Muka yang benar!

Cara Membersihkan Muka Yang Benar


1. Cuci muka setidaknya dua kali sehari


Sumber: beautyglimpse.com

Salah satu tips merawat muka yang satu ini mungkin sudah sering anda dengar, yaitu cuci muka setidaknya dua kali sehari. Pada pagi hari sebelum beraktivitas dan malam sebelum tidur. Namun, karena lelah beraktivitas, sering kali kita justru melupakan ritual membersihkan muka pada malam hari. Padahal, membersihkan muka sebelum tidur bisa menjadikan kulit anda terbebas dari jerawat, lho.

2. Bersihkan semua sisa make up


Sumber: jagatpos.com

Walaupun anda tidak memakai foundation untuk aktivitas sehari-hari, ritual satu ini wajib anda lakukan sebelum mencuci muka, Girls. Bedak serta pelembap yang anda gunakan seharian, dapat tertinggal pada pori-pori yang membesar dan berisiko menimbulkan jerawat.

Nah, cara membersihkan muka dari makeup dengan benar adalah dimulai dari membersihkan makeup yang anda gunakan dengan face cleanser, agar wajah benar-benar bebas dari sisa pelembap atau bedak yang menyumbat pori-pori di muka terlebih dahulu. Baru setelahnya, cuci muka dengan facial foam yang sesuai dengan karakter kulit wajah.

3. Cuci wajah dengan air suam-suam kuku


Sumber: Jasmine Beauty Shop

Ketika mencuci muka, banyak dari kita yang menggunakan air biasa cenderung dingin untuk mendapatkan sensasi segar. Namun, ternyata cara membersihkan muka dengan benar adalah menggunakan air suam-suam kuku, Girls. Hal ini dikarenakan air hangat dapat membuka pori-pori pada muka sehingga dapat bersih dengan lebih maksimal. Nah, yang perlu diperhatikan adalah hindari menggunakan air yang terlalu hangat karena dapat membuat kulit justru jadi lebih kering.

4. Pijat wajah dengan lembut


Sumber: perawatankulit.com

Saat mencuci muka, pijat muka secara lembut dengan gerakan memutar. Cara ini berguna untuk mengangkat debu serta sisa makeup dengan lebih maksimal sehingga wajah anda benar-benar bersih. Lakukan hal ini selama kurang lebih 30 detik, kemudian bilas hingga bersih. Selain itu, teknik ini juga menjadi salah satu cara mengurangi minyak berlebih pada wajah lho, Girls.

5. Hindari menggosok muka dengan handuk


Sumber: tipscantiknya.com

Setelah selesai, keringkan wajah dengan menepuk-nepuk handuk dan bukan menggosoknya. Hal ini dikarenakan kondisi muka yang telah dicuci akan terasa lembap dan dapat berisiko terkena iritasi apabila digosok dengan serat handuk yang cukup kasar. Apabila anda harus menggunakan produk perawatan wajah dari dokter, sebaiknya tunggu hingga beberapa menit sebelum mengaplikasikannya, ya.

Bicara tentang membersihkan muka, saat ini ada banyak sekali produk pembersih muka yang dapat anda gunakan. Mulai dari produk luar hingga berbagai pembersih muka lokal. Semua produk mengklaim dapat membersihkan wajah, menghilangkan jerawat, wajah berminyak dan berbagai masalah wajah lainnya. Namun masalahnya tidak semua cocok di kulit anda bukan? Apalagi jika anda termasuk yang memiliki kulit sensitif. Anda harus berhati-hati dalam membersihkan wajah lho!

Nah daripada bingung memilih aneka produk yang belum tentu cocok, lebih baik mulai sekarang anda mencoba cara membersihkan muka secara alami. Yup, bahan alami dan berasal dari alam memang selalu menjadi pilihan yang terbaik! Selain bebas kimia, bahan alami ini juga dijamin pasti cocok dengan kulit anda. Dan seperti yang dilansir oleh hipwee.com, berikut ini Cara Membersihkan Muka Secara Alami!

Cara Membersihkan Muka dan Jerawat Secara Alami


1. Jus Pepaya


Sumber: merdeka.com

Pepaya kaya akan nutrisi seperti betakaroten, vitamin C, vitamin B, enzim dan mineral. Lumatkan pepaya lalu oleskan sembari dipijat ke muka. Anda bisa menambahkan madu atau air mawar. Biarkan selama beberapa menit, lalu bilas menggunakan air bersih. Rasakan kesegarannya, pasti jauh lebih segar dari sekedar cuci muka biasa. Lakukan dengan cara yang sama kalau ingin menggunakan pisang atau mangga.

2. Yoghurt Plus Lemon


Sumber: cheflily.com

Jangan gunakan yoghurt rasa-rasa ya guys, pakai saja yang plain atau tawar. Yoghurt dikenal sebagai pembersih wajah paling ampuh, selain karena kaya protein, yoghurt juga kaya asam laktat dan lemak yang memebantuk mendetoksifikasi kulit. Campurkan saja 1 sdm yoghurt dengan 1 sdt jus lemon untuk hasil yang lebih maksimal. Tambahkan juga minyak esensial jika kamu ingin agar baunya harum. Oleskan ke muka, biarkan dua menit, lalu bilas dengan air hangat.
Cara Membersihkan Muka dan Jerawat Secara Alami
3. Bersihkan Muka Dengan Madu


Sumber: Healty Holistic Living

Sebelum mencuci muka dengan madu, sebaiknya wajah sudah bersih dari segala macam make-up dulu. Ambil madu sedikit saja, seperti kamu biasanya mengambil sabun cuci muka, ratakan di telapak tangan. Usapkan ke muka dan berikan pijatan-pijatan kecil pula di wajah. Basuh dengan air hangat. Sebaiknya lakukan tiap hari agar khasiat madu murni lebih terasa di kulit.

4. Air Bunga


Sumber: ulicaekologicz.pl

Anda bisa menggunakan air bunga mawar, lavender dan lainnya. Air bunga-bunga organik atau yang biasa disebut hidrosol sangat baik untuk kulit dan membantu regenerasi kulit secara alami. Air bunga sudah digunakan sebagai pembersih kulit sejak lama oleh leluhur kita karena kandungan asamnya mencapai pH 5-6. Anda sering lihat putri-putri raja di film laga pakai air bebungaan ‘kan?

5. Nutrisi Kulit Dengan Gel Lidah Buaya


Sumber: naturallycurly.com

Aloe vera atau lidah buaya adalah pilihan yang tepat buat anda yang ingin kulit tampak segar setiap saat. Aloe vera juga bisa mempercepat penyembuhan kulit yang iritasi dan berfungsi sebagai anti inflamasi pada kulit. Teteskan minyak esensial pada gel aloe vera yang akan anda gunakan untuk membersihkan muka agar lebih cepat meresap ke kulit wajah.


6. Jus Mentimun Untuk Wajah Segar


Sumber: makeupandbeauty.com

Yang satu ini sih udah terkenal banget jadi sahabat akrab wajah mulus sejak lama. Nggak cuma bikin muka segar, tapi juga bikin kulit lebih halus terawat. Anda bisa mencampurnya dengan susu murni sebelum menggunakannya sebagai pembersih muka agar hasilnya lebih maksimal. Agar lebih mantap, mentimunnya lebih bai dijusa daripada dipotong biasa.
Dibandingkan dengan menggunakan produk pembersih wajah, cara membersihkan muka secara alami ini dijamin lebih aman guys! Pertama karena jelas tidak menggunakan bahan kimia apa pun. Yang kedua, karena bahan alami, sudah pasti aman dan cocok untuk kulit wajah anda. Yang ketiga, bahan alami ini lebih murah dan mudah untuk digunakan. So masih ragu membersihkan wajah dengan bahan alami ini girls?
Terima kasih sudah membaca artikel Cara Membersihkan Muka Secara Alami. Semoga bermanfaat!


==============================================



==============================================

loading...

loading...